Kegiatan layanan kesehatan yang dilaksanakan di rumah Ketua DPRa PKS Ulujami Ichwan Abdul Ja'far mulai pukul 07.30-11.55 WIB ini berlangsung meriah dan lancar. Seluruh pengurus dan kader DPRa PKS Ulujami terlihat sibuk menyiapkan kegiatan direct selling dan pelayanan kesehatan. Ikut hadir Ketua RW 01 dan Ketua-Ketua RT di lingkungan RW 01.
Kegiatan pelayanan kesehatan masyarakat berupa cek gula darah dan cek asam urat dimulai dengan melakukan penimbangan badan serta pengukuran tensi tubuh. Banyak warga yang ikut antri untuk memeriksakan dirinya. Tercatat, sebanyak 30 orang warga memeriksanakan diri pada kegiatan tersebut.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga, ketua RW dan para ketua RT yang bisa hadir memenuhi undangan kami. Semoga warga masyarakat dilingkungan RW 01 bisa memanfaatkan kegiatan pelayanan kesehatan ini,” kata Ketua DPRa PKS Ulujami Ichwan Abdul Ja'far disela-sela kegiatan baksos tersebut. (tulus/arjuna/pkspesanggrahan)
0 comments:
Posting Komentar