Bintaro - Hari Rabu malam, 19 Mei 2010, Dewan Pengurus Ranting (DPRa) PKS Bintaro mengadakan rapat mingguan yang dihadiri sebanyak 12 orang pengurus. Pada kesempatan itu dibahas beberapa program yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat, diantaranya touring BSC (Bintaro Sejahtera Community) ke daerah Lampung.
BSC merupakan komunitas motor resmi bentukan DPRa PKS Bintaro, namun terbuka bagi siapa saja yang ingin bergabung. Touring BSC akan dilaksanakan pada hari Jumat, 28 Mei 2010 hingga Minggu, 30 Mei 2010 mendatang.
Rencananya, selain touring menembus wilayah Sumatera tepatnya Propinsi Lampung, DPRa PKS Bintaro juga sekaligus akan mengadakan bakti sosial disana berupa santunan anak yatim. Hal ini merupakan bukti bahwa kader-kader PKS Bintaro tetap memiliki kepedulian disela-sela kesenangan menyalurkan hoby berpetualang mereka.
Selain pembahasan touring BSC ke Lampung, juga dibahas program olahraga mingguan yakni futsal yang diadakan setiap hari Sabtu pagi. Dan program bulanan yang tidak kalah hebat yaitu santunan anak yatim keliling di setiap RW yang ada di wilayah Kelurahan Bintaro. Acara santunan anak yatim ini terlaksana karena ada donatur tetap yang bersedia untuk berdonasi setiap bulannya melalui DPRa PKS Bintaro.
Semoga makin banyak lagi para donatur yang mempercayakan dananya melalui DPRa PKS Bintaro untuk disampaikan kepada para anak yatim di wilayah Kelurahan Bintaro. Anda berminat untuk memberikan santunan anak yatim di wilayah Kelurahan Bintaro, hubungi Ketua DPRa PKS Bintaro Herika melalui kontak Hp 085692148629.
Demikian pernak-pernik agenda rapat DPRa PKS Bintaro, semoga menjadi pemacu bagi kami khususnya dan bagi kader DPRa PKS lain pada umunya untuk selalu mengisi hari-hari dengan manfaat bagi diri sendiri maupun bagi orang lain. (prihatin/yus/pkspesanggrahan)
BERITA TERBARU
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar