Berita Terkini :

BERITA TERBARU

Sambut Hari Ibu, Pos WK PKS Pesanggrahan Lakukan Aksi Tanam Toga

Selasa, 19 Januari 2010

Bintaro - Menyadari pentingnya posisi seorang ibu maka ibu-ibu yang tergabung dalam Pos Wanita Keadilan Partai Keadilan Sejahtera di Pesanggrahan menyelenggarakan aksi tanam toga dan penyuluhan pupuk kompos.

Aksi ini merupakan aksi nasional yang diselenggarakan secara serentak di setiap DPC PKS se-Indonesia. Aksi penyambutan hari ibu ini diselenggarakan tanggal 20 Desember 2009 pagi hingga siang harinya. Penyambutan hari ibu yang dilakukan dengan penanaman tanaman obat ini, selaras dengan tema hari ibu yang diambil oleh Pos WK Pesanggrahan yaitu, “Sayangi Bumi, Sayangi Generasi”.

Untuk daerah Pesanggrahan, aksi ini dilakukan di rumah ustadzah Rosiah di Jl Garuda, Bintaro. Acara ini dihadir oleh 20 orang ibu-ibu Pos WK Nurul Jannah Bintaro, Kornit Pos WK kecamatan Pesanggrahan dan tokoh masyarakat.

Ketua kewanitaan DPC PKS Pesanggrahan, Zahrina Nurbaiti dalam sambutannya mengatakan bahwa acara nasional yang dilakukan serentak di seluruh DPC PKS ini merupakan bukti kepedulian PKS pada Negara dan rakyat terutama para ibu dan juga merupakan pilot project percontohan pos WK bagi DPC Pesanggrahan.

Selain ibu Zahrina, hadir pula tokoh masyarakat lainnya diantaranya ketua RT 08 dan ustadzah Rosiah sendiri selaku tuan rumah.

Usai sambutan dari tokoh masyarakat yang ada, acara dilanjutkan dengan penyuluhan tentang pembuatan pupuk kompos dari sampah organik oleh drg. Retno S. Para ibu yang hadir saat itu memberikan respon positif terhadap acara ini bahkan ustadzah Rosiah mengungkapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada PKS atas perhatiannya terhadap para ibu.

Acara ini pun berakhir pada pukul 11.15 WIB ditandai dengan penanaman dan penyiraman tanaman toga dan hias secara simbolik. (Erf/syH)

PKS-Jaksel: Menyadari pentingnya posisi seorang ibu maka ibu-ibu yang tergabung dalam Pos Wanita Keadilan Partai Keadilan Sejahtera di Pesanggrahan menyelenggarakan aksi tanam toga dan penyuluhan pupuk kompos.

Aksi ini merupakan aksi nasional yang diselenggarakan secara serentak di setiap DPC PKS se-Indonesia. Aksi penyambutan hari ibu ini diselenggarakan tanggal 20 Desember 2009 pagi hingga siang harinya. Penyambutan hari ibu yang dilakukan dengan penanaman tanaman obat ini, selaras dengan tema hari ibu yang diambil oleh Pos WK Pesanggrahan yaitu, “Sayangi Bumi, Sayangi Generasi”.

Untuk daerah Pesanggrahan, aksi ini dilakukan di rumah ustadzah Rosiah di Jl Garuda, Bintaro. Acara ini dihadir oleh 20 orang ibu-ibu Pos WK Nurul Jannah Bintaro, Kornit Pos WK kecamatan Pesanggrahan dan tokoh masyarakat.

Ketua kewanitaan DPC PKS Pesanggrahan, Zahrina Nurbaiti dalam sambutannya mengatakan bahwa acara nasional yang dilakukan serentak di seluruh DPC PKS ini merupakan bukti kepedulian PKS pada Negara dan rakyat terutama para ibu dan juga merupakan pilot project percontohan pos WK bagi DPC Pesanggrahan.

Selain ibu Zahrina, hadir pula tokoh masyarakat lainnya diantaranya ketua RT 08 dan ustadzah Rosiah sendiri selaku tuan rumah.

Usai sambutan dari tokoh masyarakat yang ada, acara dilanjutkan dengan penyuluhan tentang pembuatan pupuk kompos dari sampah organik oleh drg. Retno S. Para ibu yang hadir saat itu memberikan respon positif terhadap acara ini bahkan ustadzah Rosiah mengungkapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada PKS atas perhatiannya terhadap para ibu.

Acara ini pun berakhir pada pukul 11.15 WIB ditandai dengan penanaman dan penyiraman tanaman toga dan hias secara simbolik. (Erf/syH)
Share this Article on :

0 comments:

Posting Komentar

 

© Copyright PKS Pesanggrahan 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.